Mengatasi Screen Error Dengan Color Depth
Laptop kalian mempunyai gejala seperti ini? Mungkin kalian harus lebih memperhatikan laptop kalian lebih ekstra mulai sekarang.Bagi kalian seorang gamers yang lebih senang bermain game di laptop gejala seperti ini mungkin cepat atau lambat akan menghampiri kalian.
Kejadian diatas kemungkinan besar terjadi karena laptop vga kalian yang sudah artifak.Ini disebabkan oleh overclocking yang berlebihan,cacat pada vga,driver vga yang tidak sesuai dan faktor lainya.
Untuk kalian yang handal dibidang hardware mungkin masalah ini bisa dieksekusi dengan mudah,namun cukup membuat kita merogoh kocek lebih dalam untuk memperbaikinya,bagi kalian yang agak kesulitan dalam hal itu saya coba membantu dengan konfigurasi software yang terdapat dalam Windows kalian dengan cara mengembalikan settingan Color Depth kembali ke 16-bit.
Saya mungkin akan menjelaskan terlebih dahulu pengertian tentang Color Depth yang mungkin jarang kalian dengar,karena permasalahan ini biasanya muncul setelah kalian menginstall software driver VGA kalian.
Apa itu Color Depth ?
Color Depth ( kedalaman warna ) merupakan jumlah warna yang ditampilkan di monitor oleh video card.Semakin banyak warna yang digunakan,semakin nyata yang akan di tampilkan di monitor.
Lalu apakah perbedaan Color Depth 16-bit , 24-bit dan 32-bit ?
16-bit Color ( High Color)
Disebut juga High Color ( warna tinggi ) komputer dapat menampilkan warna sebanyak 65.536.
24-bit Color ( True Color)
Menggunakan 24-bit warna,komputer dan monitor dapat menampilkan kombinasi warna yang berbeda sebanyak 16.777.215.
32-bit Color ( Deep Color )
Seperti 24-bit color,32-bit Deep Color mendukung 16.777.215 warna tetapi memiliki alpha channel yang lebih menegaskan gradien,bayangan,dan transparasi.Dengan saluran alpha warna 32-bit mendukung kombinasi warna 4.294.967.296
Lalu bagaimana konfigurasi Color Depth ini pada Windows ?
Color Depth mempunyai konfigurasi yang sedikit berbeda sejak Windows XP, Windows 7,Windows 8/8.1 maupun Windows 10.
Windows 10
1. Klik kanan pada desktop,pilih Display Setting
2.Kemudian klik Advanced Display Settings
4.Lalu pilih List All Modes
Windows 8 / 8 .1
Menggunakan Intel Graphics Properties
1.Klik kanan pada desktop,kemudian pilih Graphics Properties
2.Lalu pilih Display dan piliih Color Settings
Windows 7
Windows XP
Windows Vista
Kesimpulanya yaitu kita membutuhkan settingan laptop kita agar menjadi Color 16-bit,kalian tau bahwa Windows 8/8.1 dan Windows 10 tidak lagi memberikan dukungan terhadap Color Depth 16-bit.Jadi untuk kalian yang masih ingin menggunakan Windows 8/8.1 ataupun Windows 10, kalian harus merelakan untuk tidak menggunakanya.
Cara mengubah Color Depth menjadi 16-bit sedikit memberikan bantuan agar kalian tetap bisa menginstall driver VGA dan kalian tetap dapat menggunakan laptop kesayangan kalian.Namun cara ini tidak sepenuhnya memperbaiki kondisi laptop kalian sepenuhnya karena akan terjadi distorsi warna lagi saat menjalankan beberapa aplikasi.
Terima Kasih Semoga Bermanfaat !!
Post a Comment